KPU MBD Gelar Pelantikan dan Orientasi Tugas Bagi 85 Anggota PPK

 

IBInews.co.id ~
TIAKUR // : Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Maluku Barat Daya menggelar pelantikan dan orientasi tugas bagi 85 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) kecamatan dari 17 kecamatan. Untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024, pelantikan ini dipimpin langsung oleh Ketua KPU MBD “Yoma Naskay di dampingi oleh ke empat anggota Komisioner lainnya dan sekretaris KPU, kegiatan diselenggarakan di Aula Penginapan Golden Nusantara Tiakur, Kamis (15/05/2024).

Hari ini ada 85 anggota PPK yang sudah dilantik dan juga akan mengikuti orientasi dalam mempersiapkan segala hal yang berkaitan dengan pemilihan kepala daerah.

Dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab dengan baik, sehingga kedepannya dapat membangun kerjasama dengan forkopica dan desa agar dapatkan hasil yang baik dalam menyiapkan PPS ditingkat desa yang nantinya dilantik juga.

Amanah ini sangat berat dan jangan ada lagi ketua ppk dan anggota memberikan alas yang dibuat buat sehingga dapat menghambat dan mempengaruhi tugas tugas kedepannya.

“Selain itu, dalam orientasi tugas bagi 85 PPK yang sudah dilantik, kiranya bapak Kapolres MBD dapat menghadiri kegiatan tersebut untuk dapat memberikan materi terkait pengamanan dan juga Pa kajari dalam memberikan materi terkait pertanggungjawaban agaran yang diperuntukkan untuk pemilihan kepala daerah.

Pelantikan dan orientasi tugas anggota panitia pemilihan kecamatan untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024.

Turut menghadiri sekda, kajari, dandim dan yang mewakili Kapolres MBD.
No 281 tahun 2024 tentang penetapan dan penggangkatan anggota PPK di tingkat kecamatan untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati pada kabupaten Maluku Barat Daya

Selanjutnya ditempat yang sama, sekda MBD “Daud Remialy dalam sambutannya mengatakan bahwa dengan tekad yang diawali dengan sumpah bagi 85 PPK, maka kepercayaan yang diamanatkan bagi saudara saudara dapat diwujudkan dalam bentuk kerja yang benar.

Tugas saudara saudara sebagai PPK di setiap kecamatan dibutuhkan loyalitas dan integritas, sehingga dapat dapat bekerjasama dengan baik bagi semua yang sama-sama menjalankan tugas pemilihan sehingga tidak ada masalah di internet PPK itu sendiri, tetapi juga dengan instansi yang lainnya.

Pada prinsipnya pemerintah daerah tetap mendukung pekerjaan saudara saudara jadi pekerja ini dapat dengan mudah dijalankan asalkan saudara saudara dapat menjalin kerja sama dengan baik ditingkat kecamatan dan desa. Dan yang terpenting adalah takut Tuhan maka yakinlah segala sesuatu akan dipermudah. Tegas sekda

Kegiatan ini turut dihadiri oleh : sekda MBD, Kajari, Dandim 1511/pulau Moa, ketua dan anggota Bawaslu MBD, yang mewakili Kapolres MBD “Kasat Sabara dan tokoh agama.

***JQ27

Komentar