DPPKBPPPA Bangka Tengah Gelar BTPKSDLPLP

IBInews.co.id~//- Bangka Tengah (Pangkalan Baru) – Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBPPPA) Bangka Tengah gelar kegiatan Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Lembaga Penyedia Layanan Penanganan Bagi Perempuan Korban Kekerasan (BTPKSDLPLPBPKK) bertempat di Ballroom Hotel Santika Bangka Kecamatan Pangkalanbaru, Jum’at (27/9/2024).

Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari dari tanggal 27/9/2024 s/d 28/9/2024 yang diikuti Forum Pencegahan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (FPKDRT) Desa/Kelurahan se-Bangka Tengah, Dinsos PMD Bangka Tengah, PPA Polres Bangka Tengah, UPTD PPA Bangka Tengah, Satgas PPA Bangka Tengah.

Era Susanto selaku Plt Bupati Bangka Tengah menyampaikan pentingnya langka nyata dan terencana.

“Langkah nyata yang wajib kita laksanakan bersama-sama dalam melindungi korban, yaitu menyediakan layanan pengaduan, konseling psikologis dan rumah aman, melaksanakan program pemberdayaan ekonomi bagi korban, memberikan sosialisasi dan edukasi masyarakat, berkolaborasi dengan aparat penegak hukum, serta melaksanakan moniv penanganan kasus,” ungkap Era Susanto.

Era Susanto juga berpesan kepada seluruh pihak mulai dari masyarakat, organisasi, aparat penegak hukum untuk mencegah terjadinya kekerasan terhadap perempuan.

“Mari kita bersama-sama bergerak untuk menciptakan perubahan yang lebih baik. Perempuan harus mendapatkan gak mereka untuk hidup dengan aman dan bermartabat, ini sudah menjadi tugas kita untuk memastikan hal rersebut tercapai sebaik mungkin,” pungkas Era Susanto.-

Sumber : Diskominfosta Bangka Tengah.

(Ach IBI).

Komentar